Sejak diundangkannya Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (selanjutnya disebut KUHP Baru), LBH “Pengayoman” UNPAR menyadari adanya pro dan kontra di masyarakat berkaitan dengan beberapa substansi yang diatur dalam KUHP Baru. Berkaitan dengan adanya beberapa permasalahan yang muncul dalam KUHP Baru, LBH “Pengayoman” UNPAR melalui Podcast “Bincang Hukum” menggagas suatu series dalam yang ditujukan secara khusus untuk membahas KUHP Baru. Series tersebut bernama KUHP Series.
Beberapa episode KUHP Series yang telah disiarkan adalah sebagai berikut:
- KUHP Series Episode 1 Part 1 [Semangat Pembaharuan KUHP dan Perbedaannya] – Dr. R.B. Budi Prastowo, S.H., M.Hum. ;
- KUHP Series Episode 1 Part 2 [Semangat Pembaharuan KUHP dan Perbedaannya] – Dr. R.B. Budi Prastowo, S.H., M.Hum.;
- KUHP Series EP 02 “Menggali Perubahan Mendasar Berkaitan dengan Tindak Pidana dan Pertanggungjawaban Pidana dalam KUHP Baru” dengan Narasumber: Ibu Nefa Claudia Meliala, S.H., M.H.
- KUHP Series EP 03 “Pembaruan Pemidanaan, Pidana, dan Tindakan dalam KUHP Baru” dengan Narasumber: Ibu Maria Ulfah, S.H., M.Hum.
- KUHP Series EP 04 “Living Law dari Kacamata Hak Asasi Manusia dan Hak Perempuan” dengan Narasumber: Ibu Siti Aminah Tardi.
- KUHP Series EP 05 “Pergeseran Paradigma Pidana Mati dalam KUHP Baru” dengan Narasumber: Erasmus A.T. Napitupulu.
- KUHP Series EP 06 “Menata Landasan Hukum yang Kokoh untuk Pertanggungjawaban Korporasi dalam KUHP Baru” dengan Narasumber: Agustinus Pohan, S.H., M.S.
- KUHP Series EP 07 “Menghadapi KUHP Baru: Apakah Suara Kita Masih Merdeka?” dengan Narasumber: Asfinawati, S.H., M.Fil.
- KUHP Series EP 08 “Hukum Kebohongan dan Kebohongan Hukum” dengan Narasumber: Ahmad Mukhlish Fariduddin.